Senin, 29 Mei 2023

 KEDUA KALINYA BIMAS HINDU JATIM PERKUAT PENDIDIKAN KARAKTER 
DAN MODERASI BERAGAMA DI TAHUN 2023


Lumajang (Bimas Hindu Jatim). Kali kedua Bimas Hindu Jatim menyelenggarakan Kegiatan Orientasi Penguatan Pendidikan Karakter dan Moderasi Beragama pada Siswa Pasraman di tahun 2023. Jika pada kegiatan sebelumnya dilaksanakan di Kota Surabaya dengan peserta dari Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo, dan Kabupaten Gresik, kegiatan kedua dilaksanakan di Kabupaten Lumajang dengan peserta dari Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Jember. Hal ini bertujuan untuk memeratakan pembinaan siswa pasraman melalui pendidikan karakter dan moderasi beragama di Provinsi Jawa Timur

Menurut ketua panitia Yoyok Wardoyo, S.Ag. tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk penguatan pendidikan karakter pada siswa pasraman, untuk penguatan moderasi beragama pada siswa pasraman, dan untuk mewujudkan kerukunan intern dan antar umat beragama.

Kegiatan Orientasi Penguatan Pendidikan Karakter dan Moderasi Beragama pada Siswa Pasraman Angkatan II, diselenggarakan di Pura Mandara Giri Semeru Agung Lumajang Pada Minggu (28/05/2023). Peserta Kagiatan adalah siswa dan siswi pasraman tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) yang berasal dari Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Jember yang berjumlah 40 orang. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Pembimbing Masyarakat Hindu Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, Budiono, S.Ag. Dalam sambutannya beliau menyampaikan agar kegiatan ini diikuti dengan sungguh-sungguh karena pendidikan karakter ini dapat membentuk kepribadian masing-masing anak dan bisa diaplikasikan dalam lingkungan kita dimanapun kita berada, bila anak-anak yang sebelumnya tingkah lakunya kurang bagus, maka setelah mengikuti kegiatan ini bisa berubah menjadi bagus, dan bisa menjadi contoh untuk teman-teman yang lainnya. Karena banyak anak-anak pasraman yang belum bisa mengikuti kegiatan ini, mudah-mudahan kedepan akan dapat anggaran yang lebih memadai agar pembinaan serupa dapat menghadirkan peserta yang lebih banyak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar